Selasa, 16 September 2008

Workshop TU Smansa














SMA Negeri 1 Samarinda memberantas buta ICT. Setelah pelaksanaan workshop untuk guru, SMA Negeri 1 Samarinda melaksanakan workshop ICT untuk TU. Workshop ini dilaksanakan di tengah bulan Ramadhan 1429 H, tanggal 15-17 September 2008, yang diikuti oleh 15 orang.

Dengan workshop ini diharapkan seluruh warga SMA Negeri 1 Samarinda, dapat memanfaatkan sarana ICT yang sudah disediakan oleh sekolah. Untuk mengakses internet gratis di sekolah bisa dilakukan di ruang perpustakan dengan 20 jaringan komputer dan bisa juga dengan laptop di seluruh area SMA Negeri 1 Samarinda.

Connect internet di SMA Negeri 1 Samarinda sangat cepat, karena di sana ada 3 jalur internet, yaitu 2 jalur dari Speedy warnet yang dipancarkan lagi ke 6 buah akses point, dan 1 jalur dari BPID untuk jaringan pada beberapa komputer di ruang internet.

Ok, sampai di sini dulu ...
Semoga bermanfaat, Amin ....

Jumat, 12 September 2008

Kamis, 11 September 2008

Workshop Ramadhan



Marhaban Ya Ramadhan ...


Alhamdulillah, di tengah sejuknya ruang Pusat Sumber Belajar SMA Negeri 1 Samarinda, Ibu dan Bapak Guru tekun mengikuti Workshop Penyempurnaan Persiapan & Pelaksanaan Pembelajaran Berbasis ICT, yang dilaksanakan di tengah Bulan Suci Ramadhan, tanggal 8 - 13 September 2008.

Workshop yang dikuti oleh 68 Guru SMAN 1 Samarinda, dibagi menjadi dua gelombang. Gelombang I dilaksanakan tanggal 8 - 10 September 2008 dan gelombang kedua 11 - 13 September 2008. Materi yang disajikan meliputi :
1. Penyempurnaan perangkat pembelajaran
2. Pembuatan bahan ajar berbasis ICT
3. Membuat Blog

Sebagai Nara Sumber dalam kegiatan ini antara lain I Putu Suberata, S.Pd, M.Si, Aniek Widajanti, S.Pd, dan Drs. Sugeng Nurseno.

Semoga kegiatan tersebut diridloi Allah SWT, sehingga dapat memperoleh ilmu yang bermanfaat. Amin, Amin, Amin Ya Rabbal 'Alamin


Selasa, 09 September 2008

Paket Ramadhan X-7, X-8

Tugas Kimia kelas X-7 dan X-8 untuk paket Ramadhan klik di sini


Sabtu, 06 September 2008

ICT Smansa















Bu Lilik, Pad Dewo dan saya sedang akses internet

07-09-08
ICT SMA Negeri 1 Samarinda Canggih

Sejak kepemimpinan Bapak Suardi, S.Pd, MM, perkembangan ICT di SMA Negeri 1 Samarinda sangat pesat. Mulai dari pengadaan LCD proyektor, adanya jaringan WAN Kota, internet dari BPID, internet EVDO dari Indosat, Speedy office unlimited, Speedy warnet, Akses point bahkan sampai pencanangan "one teacher one laptop".

Saat ini semua warga Smansa dapat mengakses internet dan mendownload apa saja, gratis di area sekolah, baik dengan laptop maupun dengan jaringan komputer di perpustakaan. Bahkan para alumni juga banyak berdatangan untuk akses internet.

Pada hari Minggu, 07-09-08, Saya bertemu dengan seorang alumni bernama SIRAJUL MUNIR, sedang mengakses internet dengan laptopnya bermerk ACER. Sirajul Munir saat ini baru menyelesaikan yudisium jurusan kedokteran di Universitas Mulawarman. Dia adalah alumni pertama kelas akselerasi di SMA Negeri 1 Samarinda. Dia juga ikut senang dengan kemajuan sekolahnya saat ini.

Download buku dari BSE (buku sekolah elektronik) yang disiapkan oleh depdiknas juga bisa. Bahkan dengan adanya speedy warnet gratis ini, sekolah kita beberapa kali menjadi tempat sosialisasi e-dukasi.net, TVE dan BSE oleh Pustekom, dan uji kompetensi TIK oleh direktorat PSMA dari Jakarta.

Oleh karena itu jangan disia-siakan internet kita, mari mencari artikel, bahan ajar, ilmu pengetahuan terapan dan berbagai informasi penting lainnya di internet. Akhirnya, semoga internet kita bermanfaat untuk kebaikan dan dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita pada Allah SWT. Amin...

Ekonomi


05/09/2008 13:23 - Harga Mendag: Kenaikan Harga Tak Siginifikan

Liputan6.com, Jakarta: Gejolak harga bahan kebutuhan pokok di pekan pertama bulan puasa ini belum begitu menonjol. Gejolak harga akan terjadi sepekan menjelang Lebaran. Hal ini disampaikan Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu saat berkunjung di Pasar Jatinegara, Jakarta Timur, Jumat (5/9).

Tapi bukan berarti harga kebutuhan tidak naik. Harga telur ayam dan daging sapi misalnya, sudah merangkak naik. Saat ini harga daging sapi lokal berkisar Rp 55 ribu hingga Rp 58 ribu per kilogram. Telur ayam naik dari Rp 13 ribu menjadi Rp 15.500 per kilogram.

Menurut Mari Elka, kenaikan masih wajar menyesuaikan dengan permintaan yang meningkat di bulan puasa ini. Harga kebutuhan pokok yang akan bergejolak tinggi sepekan menjelang Lebaran diperkirakan terjadi untuk komoditas yang tidak tahan lama seperti daging, telur, dan cabe.(TOZ/Deden Yulianes)

Gas Elpiji

Samarinda, 07-09-08

Gas Elpiji
Saya bingung dengan kebijakan pemerintah tentang anjuran beralih dari minyak tanah ke gas elpiji sebagai bahan bakar rumah tangga. Belum seratus persen masyarakat menggunakan gas elpiji, keberadaan gas elpiji sudah langka.

Koq bisa ya ?

Dengan alasan langka itulah, para pengecer gas elpiji dengan seenaknya menaikkan harga. Mulai dari Rp. 90.000, Rp. 105.000, Rp. 110.000 hingga terakhir saya beli minggu lalu dengan harga Rp. 130.000.

Bahkan berita di SCTV, Sabtu, 06-09-08, beberapa agen gas elpiji melakukan pengurangan isi. Dari 10 tabung dijadikan 11 tabung, berdasar pengakuan karyawannya.

Bagaimana pendapat Anda ?

Berita Politik


07/09/2008 06:36 - Pemilu 2009
Gus Dur Dukung Yusril Maju Sebagai Capres

Liputan6.com, Jakarta: Manuver politik menjelang pemilihan presiden atau pilpres tahun depan mulai gencar. Ketua Majelis Syura Partai Bulan Bintang yang juga mantan Menteri Sekretaris Negara, Yusril Ihza Mahendra, menemui Gus Dur di Kantor Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, Sabtu (6/9). Pertemuan ini tak sekadar silaturahmi biasa, tapi juga membicarakan dukungan untuk maju menjadi calon presiden 2009.

Pada 1999, Yusril pernah mencalonkan diri sebagai presiden bersama Gus Dur dan Megawati Sukarnoputri. Namun Yusril mengundurkan diri dan mendukung Gus Dur. Yusril sempat duduk di kabinet baik pada masa pemerintahan Gus Dur, Megawati, maupun Susilo Bambang Yudhoyono.(YNI/Gatot Setiawan)